Pages

Friday, July 13, 2012

Memilih kelomang darat


Sebelum memilih kelomang yang mau dipelihara, sebaiknya kita persiapkan crabitatnya dahulu. Layaknya kita mau membeli ikan, kita harus menyediakan akuarium dengan air terlebih dahulu.
Setelah melengkapi keperluan-keperluan memelihara kelomang darat (crabitat, cangkang ekstra,dll)
Nah, saatnya anda memilih 'teman-teman' yang akan mewarnai aquarium anda.

Berikut langkah-langkahnya:

1. Ketahui jenis apa yang anda inginkan

 Tanyalah kepada yang lebih ahli tentang jenis yang anda tidak tahu
Jenis apa yang anda mau? Apakah C. rugosus atau Coenobita perlatus(strawberry)? Untuk lebih tahu tentang jenis-jenisnya bisa dilihat di Blog Ini atau bisa juga mencari di internet. Ketahuilah bahwa beberapa kelomang cukup sulit diperlihara seperti Coenobita perlatus, jenis ini tidak disarankan bagi pemula. Pilihlah jenis yang mudah dipelihara seperti 
Coenobita rugosus, Coenobita brevimanus, dan Coenobita violascens.


2. Kesehatan

Apakah kelomang yang anda inginkan sehat? Indikator bahwa kelomang itu sehat adalah dapat dilihat dari aktifnya antenanya bergerak, juga kelincahan dan rasa ingin tahu kelomang saat dipegang. Kadang mereka ingin mencapit anda dan kadang mereka mencengkram tangan anda dengan kuat.


3.Cek!!! Apakah ada bagian yang putus atau hilang. 

Bagi para pemula, janganlah memilih kelomang yang ada bagian dari badannya yang putus atau hilang(kaki atau capitnya). Walaupun nantinya akan kembali lagi setelah proses molting, bagian yang putus mudah terinfeksi penyakit apalagi jika mereka dipelihara dalam tempat yang jorok.

4. Tempat Pemeliharaan pada          Penjual

Apakah tempat dimana anda membeli kelomang tersebut, tempat memeliharanya bersih, rapih, dan tidak merendam kelomang dengan air, disediakan minum dan makan, tidak meninggalkan makanan sisa berserakan, tidak membiarkan bangkai kelomang tergeletakdan tidak memberi petunjuk cara pemeliharaan kelomang? Jika sang penjual sudah memenuhi kriteria tersebut, berarti dia adalah penjual yang baik. Namun jika tidak, tidak disarankan bagi pemula.

5. Jangan membeli kelomang yang bercangkang warna-warni atau bergambar

Jika kelomang yang anda suka sedang memakai cangkang warna-warni (cangkang yang dicat) dan bergambar, ketahuilah bahwa mereka telah dipaksa untuk masuk ke cangkang tersebut. Tujuan menyediakan cangkang alami (no paint) sebelum membeli sangat berperan dalam hal ini. Hampir semua kelomang yang berada di cangkang yang diwarnai jika disuguhi cangkang lain(yang bukan diwarnai alias cangkang alami) pasti akan langsung pindah ke cangkang yang alami.

Jadi kesimpulannya yaitu pilihlah kelomang yang anda sehat terdahulu baru anda memilih kelomang yang anda sukai atau  anda incar.

Selamat memeliharaaa!!!